Kamis, 16 Agustus 2018

[Book Review] Tamasya Bola





BILA kalian bukan penggemar sepakbola, mungkin tak bakalan tahan membaca Tamasya Bola. Apalagi bukunya tebal dan berisi tulisan belaka. Tak disisipi foto selembar pun. Terlebih ukuran hurufnya tidak besar-besar. 

Buku ini memang menyandang judul Tamasya Bola. Sebuah judul yang kelihatannya menawarkan aroma piknik alias bertamasya. Sementara bertamasya itu identik dengan kegiatan bersenang-senang tanpa mengerutkan kening untuk berpikir. Apalagi berpikir yang berat-berat.

Tapi kenyataannya tidak demikian, lho. Tamasya Bola mesti dibaca dengan konsentrasi tinggi. Lebih dari itu, butuh pula aneka referensi terkait. Misalnya referensi terkait letak geografis suatu negara. Atau referensi terkait sejarah, baik sejarah umum maupun sejarah dalam dunia sepakbola. 

Untunglah semangat humor sang penulis, yang menyelimuti kalimat-kalimat seriusnya, mampu mencairkan suasana. Alhasil, pembaca tak bakalan bosan meskipun mesti mengerutkan kening beberapa kali. Beneran, deh. 

O, ya. Jika bukan penggemar sepakbola, kalian tentu kurang familiar dengan istilah-istilah sepakbola yang tercantum dalam Tamasya Bola. Kurang familiar pula dengan nama-nama tokoh yang bertebaran di situ. Namun, percayalah. Dengan menambah kejelian dan konsentrasi, kalian niscaya tetap dapat menikmati buku ini. 

Singkat cerita, Tamasya Bola merupakan buku yang menarik dan bermanfaat. Mengajak pembaca bersuka ria dengan sepakbola. Bersenang-senang. Bertamasya. Namun, dengan cara yang lebih serius. Bisa menjadi sumber referensi yang syahih sekaligus sumber kegembiraan yang lumayan HQQ. Haha! 

O, ya. Di blog satunya, pernah pula kuulas mengenai Tamasya Bola. Silakan baca di sini bilamana berminat. 

SPESIFIKASI BUKU

Judul: 
TAMASYA BOLA Cinta, Gairah, dan Luka dalam Sepakbola
Penulis          : Darmanto Simaepa
Penerbit        : Buku Mojok
Tahun Terbit : 2016
Cetakan        : Pertama
Ukuran Buku: 14 x 21cm
Tebal             : 384 + xviii


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah sudi meninggalkan jejak komentar di sini.